8 November 2012

Buka Pintu

Diposting oleh Ayu Wulandini di 8.11.12
Pernah ada yang bilang, kalo sebenernya kita sudah 'dituliskan' untuk menjadi apa, ataupun mendapatkan apa. Tinggal bagaimana kita mencarinya. Tinggal kita berusaha membuka pintu-pintu rezeki sebanyak dan semampu kita.
Dan ingat, ga semua pintu yang akan terbuka itu berisi rezeki dan sesuatu hal yang kita inginkan loh



Minggu lalu, gue merasa sedang berada pada posisi terendah dalam siklus kehidupan gue. Gue ngerasa, pintu-pintu yang gue buka tidak menemukan jalan keluar. Semua terasa buntu. Bahkan gue nyaris menyerah, dan ogah untuk mecoba membuka pintu yang lain lagi.

Saat itu gue terlalu letih untuk membuka pintu. Jangankan untuk membukanya, mendekati pintu lain pun rasanya malas sekali.

Sampai akhirnya, entah energi darimana, gue pun akhirnya terfikir untuk mencoba membuka pintu tersebut. Pintu yang gue rasa ini pintu terakhir yang akan gue coba. Gue udah terlanjur pesimis dengan isinya. semua pintu yang dibuka akhir-akhir ini selalu menemui kebuntuan.

Dengan enggan dan pesimis yang tinggi, gue pun membuka pintu tersebut. Ternyata, darisana gue melihat secercah cahaya. Rasa pesimis gue pun perlahan pudar. Keengganan kini berubah menjadi antusias. Bahkan letih sebelumnya pun sudah tidak terasa lagi.

Ternyata, gue sudah berada pada jalan yang benar, namun baru menemukan pintu yang tepat.
Ternyata, gue hanya butuh berusaha sedikit lagi untuk menemukan jalan keluarnya.
Ternyata, sepesimis apapun itu, teruslah berusaha, karena kita tidak akan tahu kalau belum mencoba

Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

 

Ayu Wulandini Rezkyal Copyright © 2010 Designed by Ipietoon Blogger Template Sponsored by Emocutez